Friday, November 20, 2015
Pengamat: Jakarta Semakin Terbelakang, Jika Ahok Masih Berkuasa
Pengamat: Jakarta Semakin Terbelakang, Jika Ahok Masih Berkuasa
Ibu kota Jakarta tidak akan menjadi kota yang maju dan berkembang jika masih dipimpin oleh Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Selama ini Ahok hanya banyak omong tetapi tidak ada hasil kerjanya sama sekali. Ahok terbukti tidak mampu mengatasi banjir dan kemacetan di Jakarta.
Kesimpulan itu disampaikan pengamat politik Sahirul Alem dalam penyataannya kepada intelijen (19/11). “Hujan sedikit saja, Jakarta masih banjir. Janji Ahok bisa mengatasi banjir tidak terbukti dan selalu menyalahkan bawahan saja,” ungkap Alem.
Alem membandingkan DKI Jakarta dengan keberhasilan Bandung di bawah Walikota Ridwan Kamil. Bandung sukses mewujudkan smart city, Jakarta dipimpin Ahok sulit mengikuti Bandung. “Ini menandakan kepemimpinan Ahok tidak efektif. Ahok itu hebat karena didukung media-media besar. Jika di amati di medsos, masyarakat Jakarta sudah tahu kinerja Ahok yang jeblok,” ungkap Alem.
Kata Alem, sisa kepemimpinan Ahok selama kurang lebih dua tahun lagi, menjadi tahun-tahun yang tidak efektif. Warga DKI Jakarta akan melihat banyak program yang tertunda.
Terkait hal itu, Alem meminta Ahok bisa mengubah gaya komunikasi politiknya dengan DPRD DKI Jakarta. “Tak hanya Ahok, Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat harus ikut menjembatani hubungan eksekutif dan legislatif, demi kemajuan ibu kota,” ujar Alem.
Red
sumber : http://www.intelijen.co.id/pengamat-jakarta-semakin-terbelakang-jika-ahok-masih-berkuasa/
Baca Juga :
- Berita Politik Dalam Negeri 2015
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment